Madurakerja.com - Pos Kesehatan Pondok Pesantren (Poskestren) adalah inisiatif dalam rangka Upaya Kesehatan Bersumber Masyarakat (UKBM) yang dijalankan di lingkungan pondok pesantren. Di banyak kasus, Poskestren seringkali tidak berjalan dengan optimal atau bahkan terhenti. Oleh karena itu, Fakultas Kedokteran Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (FK Unusa) berusaha merevitalisasi Poskestren ini.
Dekan FK Unusa, Dr. Handayani, dr, MKes, menjelaskan bahwa visi FK Unusa adalah untuk menghidupkan kembali Poskestren yang sudah ada dan juga mendirikan Poskestren di pesantren yang belum memiliki. Konsep Poskestren lebih fokus pada kemandirian pesantren dalam menjaga kesehatan dan mencegah penyakit.
Poskestren terdiri dari dua tingkatan, yaitu tingkat 1 dan tingkat 2. Pada tingkat 1, tenaga yang terlibat berasal dari pesantren itu sendiri, termasuk pengasuh pesantren dan santri yang telah dilatih sebagai kader kesehatan oleh puskesmas setempat. Sedangkan tingkat 2 adalah Poskestren yang lebih lengkap dengan keberadaan tenaga kesehatan, seperti perawat yang selalu siap sedia.
Kegiatan di Poskestren mencakup upaya promosi kesehatan, yang meliputi peningkatan gaya hidup sehat dan pemahaman tentang gizi yang baik. Selain itu, Poskestren juga melakukan upaya pencegahan dan pengobatan penyakit.
FK Unusa berharap bahwa dengan adanya Poskestren, pesantren-pesantren tidak hanya menjadi tempat pendidikan agama, tetapi juga tempat yang sehat dan bersih. Salah satu contoh sukses dari pendirian Poskestren adalah Pondok Pesantren Al Hikam Bangkalan. FK Unusa berencana untuk menginisiasi pendirian Poskestren atau klinik pratama di dua pesantren setiap tahunnya.
Loker Madura Klinik Al-Hikam
Posisi:
Dokter Gigi
Dengan kualifikasi:
- Dokter gigi
- Pengalaman kerja minimal 2 tahun
- Pendidikan S1 Kedokteran gigi
- Memiliki STR aktif
- Bersedia mengurus SIP
- Dapat bekerja sama dalam tim
- Bertanggung jawab
Berkas persyaratan:
- Surat lamaran kerja
- Curriculum vitae
- Fotocopy ijazah
- Fotocopy transkip nilai
- Fotocopy KK dan KTP
- Pas foto 4x6 2 lembar berwarna
- Berkas pendukung lainnya
Jika Anda berminat atau memiliki keinginan untuk bergabung dengan perusahaan tersebut. Silahkan Anda untuk mengirim lamaran dan berkas-berkas lainnya ke:
Klinik Al-Hikam
Jl. Perumnas Tunjung No. 1 Burneh, Bangkalan
Email: klinik@alhikam.com
Paling lambat 01 Februari 2024
Note:
- Pastikan membaca secara keseluruhan informasi diatas dengan teliti
- Hanya pelamar terbaik yang sesuai kualifikasi yang akan mengikuti seleksi berikutnya
- Selama proses rekrutmen tidak dikenakan tarif apapun (Gratis)